Sabtu, 01 Desember 2012

Keputihan


Leukorea (white discharge, flour albus, keputihan) adalah nama gejala yang diberikan kepada cairan yang dikeluarkan dari alat-alat genital yang bukan berupa darah. Dalam kondisi normal, kelenjar pada serviks menghasilkan suatu cairan jernih yang keluar, bercampur dengan bakteri, sel-sel vagina yang terlepas dan sekresi dari kelenjar Bartolini.
Dinding bagian dalam vagina          lendir           mulut vagina
Lendir vagina berfungsi untuk :
ü  Melumasi dinding dalam vagina
ü  Menjaga keseimbangan populasi flora normal vagina
ü  Mengurangi gesekan antar dinding ketika seorang wanita berjalan
ü  Memudahkan intercourse dan mencegah gesekan penis
Flora normal vagina:
ü  Candida sp
ü  Corineba cterium
ü  Bacteroides
ü  Mycoplasma
ü  Gardnerella
ü  Mobilumcuc
ü  Peptostreptococcus
Gangguan keputihan akan muncul jika terjadi perubahan keseimbangan flora normal. Jika salah satu spesies lainnya akan tumbuh sangat cepat sehingga menimbulkan gangguan keputihan.
Keputihan patogen merupakan peluruhan sel-sel epitel vagina karena adanya rangsangan dar bacillus normal vagina apabila terdapat bakteri yang masuk atau terjadi perubahan pH vagina.
Keputihan pada anak-anak bisa disebabkan oleh:
ü  Kelainan alat kelamin didapat atau bawaan
Jika keputihan bercampur dengan urin atau feses, maka dapat terjadi akibat adanya lubang kecil (fistel) dari vesica uriaria atau usu ke vagina akibat cacat bawaan.
Pengobatannya dengan cara operasi penutupan fistel tersebut dari vagina.
ü  Parasit yang menyebabkan keputihan pada anak-anak adalah cacing kremi. Terutama pada anak-anak perempuan yang suka bermain di tanah. Cacing ini biasanya menjalar dari anus sampai vagina. Keputihannya terasa sangat gatal sehingga di garuk dan menimbulkan luka.
ü  Pemakaian bedak talk
Bedak talk yang tidak sengaja masuk ke vagina akan dianggap benda asing oleh bacillus normal vagina dan bacillus ini akan merangsang dinding vagina menghasilkan lendir yang lebih banyak untuk mengeluarkan talk tersebut.
ü  Cara cebok yang salah
Keputihan pada wanita usia subur bisa disebabkan oleh:
ü  Antibiotic kontrasepsi, hubungan seksual, stress, hormone memacu pertumbuhan bakteri pathogen sehingga menaikan pH vagina, pelepasan sel-sel vagina dan timbulnya bau pada flour albus
ü  Deodorant vagina
ü  Sabun
ü  Cairan antiseptic untuk mandi
ü  Pembersih vagina
ü  Celana yang ketat dan tidak menyerap keringat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar